Syarat dan Ketentuan Lincah

Syarat dan ketentuan di bawah ini mengatur penggunaan layanan jasa yang disediakan oleh PT Lincah Cipta Harapan melalui situs resmi kami di https://lincah.id.

Syarat dan Ketentuan ini memuat hal-hal penting yang dapat mempengaruhi hak dan kewajiban Anda sebagai pengguna layanan Lincah.
Oleh karena itu, sebelum menggunakan layanan Lincah, mohon untuk membaca dan memahami isi Syarat dan Ketentuan ini secara seksama.

Dengan mengakses atau menggunakan layanan Lincah, pengguna dianggap telah membaca, memahami, menyetujui, serta tunduk pada seluruh ketentuan berikut dan hukum yang berlaku di Republik Indonesia.

DEFINISI

  1. “Platform” adalah sistem atau layanan digital Lincah yang dimiliki dan dikelola oleh PT Lincah Cipta Harapan.

  2. “Situs Lincah” adalah situs web resmi Lincah yang dapat diakses melalui https://lincah.id.

  3. “Pengguna” adalah setiap individu atau badan hukum yang mengakses Platform atau menggunakan layanan Lincah.

  4. “Layanan Lincah” adalah layanan aggregator ekspedisi yang dikembangkan oleh PT Lincah Cipta Harapan, bekerja sama dengan berbagai jasa pengiriman di Indonesia.

  5. “Tindakan fraud/kejanggalan transaksi” mencakup aktivitas seperti tingkat pengembalian (return) yang tidak wajar, penolakan paket yang tinggi, atau aktivitas lain yang dapat menimbulkan dugaan penyalahgunaan sistem.

  6. “Partner” adalah penyedia jasa pengiriman di Indonesia yang menjalin kerja sama resmi dengan Lincah.

 

PENGGUNA

  1. Pengguna Lincah adalah individu atau badan usaha yang menggunakan layanan pengiriman untuk kegiatan bisnis online maupun kebutuhan lainnya.

  2. Pengguna menyatakan dirinya sebagai subjek hukum yang cakap dan berwenang untuk mengikatkan diri dalam perjanjian yang sah menurut hukum.

  3. Pengguna wajib memberikan informasi dan data yang benar, akurat, dan dapat dipertanggungjawabkan.

  4. Jika di kemudian hari ditemukan data yang tidak sesuai, Lincah berhak untuk mengakhiri kerja sama atau menonaktifkan akun pengguna.

  5. Seluruh aktivitas yang dilakukan melalui akun pengguna menjadi tanggung jawab penuh pengguna.

  6. Pengguna dilarang menggunakan, memodifikasi, menggandakan, menjual kembali, atau mengeksploitasi sistem, data, atau aset digital milik Lincah tanpa izin tertulis dari Lincah.

 

AKUN

  1. Untuk menggunakan layanan Lincah, pengguna wajib memiliki akun yang terdaftar di Platform Lincah.

  2. Dalam proses pendaftaran, pengguna diminta memberikan data pribadi seperti nama lengkap, KTP, alamat email, nomor telepon/WhatsApp, data rekening bank dan data lainnya yang diperlukan.

  3. Dengan membuat akun, pengguna menyetujui penggunaan data tersebut untuk kepentingan pengelolaan layanan dan komunikasi resmi dengan Lincah.

  4. Seluruh komunikasi resmi dari Lincah akan dikirim melalui email dan nomor telepon yang terdaftar di akun pengguna.

  5. Pengguna wajib memastikan data kontak aktif dan dapat dihubungi.

  6. Lincah berhak menolak verifikasi akun apabila data yang diberikan tidak memenuhi ketentuan atau standar validasi.

  7. Lincah dapat mengambil tindakan seperti suspensi, pemblokiran, atau penghapusan akun apabila ditemukan pelanggaran terhadap Syarat dan Ketentuan dan/atau hukum yang berlaku.

  8. Lincah tidak bertanggung jawab atas penyalahgunaan akun akibat kelalaian pengguna, termasuk pemberian akses kepada pihak ketiga.

  9. Lincah tidak akan pernah meminta password pengguna di luar kepentingan resmi. Pengguna wajib menjaga kerahasiaan data pribadinya dengan baik.

KETENTUAN UMUM

  1. Pengguna wajib membaca dan menyetujui Syarat dan Ketentuan, Kebijakan Privasi, serta seluruh ketentuan hukum yang berlaku sebelum menggunakan layanan Lincah.

  2. Pengguna wajib menaati seluruh peraturan hukum yang berkaitan dengan penggunaan layanan.

  3. Lincah dapat melakukan perubahan harga atau jenis layanan sewaktu-waktu mengikuti kebijakan internal dan/atau perubahan tarif dari partner ekspedisi.

  4. Lincah berhak memperbarui Syarat dan Ketentuan ini tanpa pemberitahuan sebelumnya. Pembaruan akan diumumkan melalui situs resmi https://lincah.id/syarat-dan-ketentuan.

  5. Pengguna dilarang menggunakan layanan Lincah untuk tujuan yang melanggar hukum.

  6. Segala sengketa hukum yang timbul dari penggunaan layanan Lincah akan diselesaikan melalui Pengadilan Negeri Kelas I Bandung.

 

KETENTUAN PENARIKAN DANA (WITHDRAW)

  1. Pengguna berhak melakukan penarikan dana (withdraw) kapan saja melalui sistem Lincah.

  2. Dana akan ditransfer ke rekening pengguna dalam waktu maksimal 1 (satu) x 24 (dua puluh empat) jam hari kerja, atau sesuai ketentuan pencairan BI Fast.

  3. Lincah dapat menunda proses penarikan dana hingga 3 (tiga) hari kerja apabila ditemukan indikasi fraud, penyalahgunaan sistem, atau aktivitas mencurigakan lainnya.

  4. Jika hasil investigasi menunjukkan adanya tindakan fraud atau penyalahgunaan, Lincah berhak untuk:

    • Tidak mencairkan dana yang ditarik; dan/atau

    • Menonaktifkan atau menutup akun pengguna secara permanen tanpa kompensasi apa pun.

  5. Pengguna dapat mengajukan klarifikasi dengan bukti pendukung kepada Tim Support Lincah untuk mempercepat proses investigasi.

PENAGIHAN BIAYA TAMBAHAN

Lincah berhak menagihkan biaya tambahan kepada pengguna apabila terjadi:

  1. Perubahan tarif dari mitra pengiriman (partner).

  2. Perbedaan berat atau ukuran paket antara data input pengguna dan hasil pengukuran aktual.

  3. Penggunaan layanan tambahan seperti packing kayu atau perlindungan ekstra.

  4. Retur pengiriman akibat penolakan penerima, di mana biaya retur dibebankan kepada pengguna.

KETENTUAN SALDO MINUS

  1. Jika saldo pengguna menjadi minus akibat selisih tarif, biaya tambahan, atau kondisi lainnya pengguna wajib melunasi kekurangan tersebut bisa dengan cara pemotongan saldo saat melakukan top up, atau penagihan melalui invoice oleh Lincah kepada Pengguna.

  2. Pembayaran wajib dilakukan maksimal 14 (empat belas) hari kalender sejak tagihan dikirimkan.

  3. Jika tidak dilunasi dalam jangka waktu tersebut, Lincah berhak membekukan akun dan/atau menempuh langkah hukum sesuai peraturan yang berlaku.

FRAUD

  1. Sebagai langkah pencegahan terhadap penyalahgunaan layanan, setiap penarikan dana akan mempertimbangkan faktor seperti tingkat retur, komplain, dan pola transaksi pengguna.

  2. Lincah berhak menunda atau menolak pencairan saldo apabila terdapat indikasi pelanggaran Syarat dan Ketentuan atau hukum yang berlaku.

  3. Lincah akan melakukan investigasi terhadap akun yang terindikasi pelanggaran hingga kasus dinyatakan selesai.

  4. Selama proses investigasi, aktivitas transaksi dapat dibatasi, dibekukan, atau dibatalkan untuk alasan keamanan sistem.

 

HAK ATAS KEKAYAAN INTELEKTUAL

  1. Seluruh elemen dalam Platform Lincah — termasuk nama, logo, desain, merek dagang, teknologi, dan model bisnis — dilindungi oleh hukum hak cipta dan kekayaan intelektual Indonesia.
  2. Pengguna dilarang menyalin, memodifikasi, mendistribusikan, atau menggunakan elemen tersebut tanpa izin tertulis dari Lincah.

 

FORCE MAJEURE

  1. Layanan Lincah dapat terhenti sementara akibat hal-hal di luar kendali kami, seperti bencana alam, gangguan listrik, gangguan jaringan, atau kebijakan pemerintah.
  2. Dalam situasi tersebut, Lincah tidak bertanggung jawab atas keterlambatan atau gangguan layanan yang terjadi.

 

KETENTUAN LAINNYA

  1. Lincah dapat meminta informasi tambahan dari pengguna untuk memenuhi ketentuan Anti Pencucian Uang (APU) dan Pencegahan Pendanaan Terorisme (PPT).

  2. Pengguna wajib mematuhi permintaan informasi tersebut sesuai kebijakan internal Lincah.

  3. Lincah tunduk pada ketentuan hukum yang berlaku di Indonesia terkait kejahatan keuangan dan perlindungan konsumen.

PENUTUP

Dengan menggunakan layanan Lincah, pengguna dianggap telah memahami dan menyetujui seluruh isi Syarat dan Ketentuan ini.
Lincah berkomitmen memberikan layanan yang cepat, aman, dan transparan untuk mendukung pertumbuhan bisnis digital di Indonesia.

Untuk pertanyaan lebih lanjut, silakan hubungi Tim Support Lincah melalui situs resmi kami di https://lincah.id.